ADS
Dinas Komunikasi dan Informatika merupakan Dinas yang mempunyai tugas melaksanakan kewenangan daerah di bidang pengelolaan
Teknologi Informasi dan Komunikasi serta melaksanakan tugas pembantuan yang
diberikan oleh Pemerintah dan atau Pemerintah Provinsi dimana dalam setiap
kegiatannya selalu berhubungan dengan Pembangunan dan Pengembangan Sistem
Informasi, Pengembangan dan Pemeliharaan Jaringan Komputer Antar Bidang,
Pengelolaan Produksi Informasi dan Publikasi, Pengelolaan dan Pengembangan
Komunikasi Publik, yang mana pada setiap kegiatan-kegiatan tersebut terbagi
menjadi 3 bidang serta 1 Sekretariat, Dimana disetiap bidangnya dibawahi oleh
kepala bidang . Sebagai Lembaga pemerintahan yang mempunyai tanggung jawab
besar dan bergerak di dalam lingkungan Pemerintah Kota Surabaya, maka DINKOMINFO
mempunyai tugas pokok dan fungsi yang besar dalam membangun Teknologi Informasi
dan Komunikasi ( TIK ) di Kota Surabaya. Saat ini Dinas Komunikasi dan Informatika membuka lowongan kerja terbaru2015, Adapun detail lowongan kerja di Dinas Komunikasi dan Informatika yang bisa dilamar oleh mereka
yang tertarik ingin bergabung dengan persyaratan dan
posisi sebagai berikut :
Programmer (2 Orang)
Persyaratan :
- Pria/Wanita
- Pendidikan D3/S1 Manajemen Informatika, Sistem Informasi dan Teknik Informatika.
- IPK min. 2,75.
- Menguasai web programming (PHP, Framework).
- Memahami konsep RDBMS.
- Menguasai PL/SQL Oracle.
- Memahami bahasa Inggris (aktif/pasif).
- Sehat jasmani dan rohani.
- Mampu berkomunikasi dengan baik.
- Beretika dan sopan santun.
- Berpenampilan rapi.
- Mampu bekerja secara mandiri dan Tim.
- Mampu bekerja Keras.
Analis Networking (1
orang)
Persyaratan :
- Pendidikan S1 Jurusan Teknik Elektro/Teknik Informatika/Teknik Komputer.
- IPK min. 3,00.
- Diutamakan Pria.
- Pengalaman kerja di bidangnya min. 2 tahun.
- Memahami IP Network Manajemen, Topologi Jaringan, TCP/IP Network, Ip v4 and IP v6, setting LAN/WAN Protocol, Internet Security.
- Memahami perangkat Switching.
- Analisa desain dan implementasi jaringan (mikrotik, Routing, Firewall, NAT, LAN, WAN, TCP/IP, dll).
- Analisa desain dan implementasi application servicer di windows & linux (mail server, DNS, webServer FTP, SQL Server, Virtualization, dll).
- Maintenance & troubleshoot semua peralatan jaringan komputer.
- Bisa bekerja tim dan jujur.
- Mampu berkomunikasi dengan baik.
- Beretika dan sopan santun.
Design Grafis (1 Orang)
Persyaratan :
- Pria/Wanita.
- D3/S1 Jurusan Desain Grafis/Desain Komunikasi Visual (DKV).
- Berpengalaman di bidangnya min. 1 tahun.
- Mampu membuat animasi, menguasai Corel, Photoshop, Ilustrator dan editing video.
- Bisa bekerja tim dan jujur.
- Mampu berkomunikasi dengan baik.
- Beretika dan sopan santun.
Tenaga Operasional
Bidang Pos dan Telekomunikasi / POSTEL (2 Orang)
Persyaratan :
- Pria, Usia maksimal 30 tahun.
- Pendidikan SMK/D3 Elektronika.
- Paham elektronika.
- Mengerti alat komunikasi (HT).
- Mengerti system radio pancar ulang dua arah.
- Bisa membuat analisa suatu kejadian (kronologis permasalahan).
- Bisa bekerja secara mandiri maupun tim dan jujur.
- Mampu berkomunikasi dengan baik.
- Beretika dan sopan santun.
IT Support (2 Orang)
Persyaratan :
- Pendidikan SMK Jurusan TKJ (Teknik Komputer dan Jaringan).
- Diutamakan Pria.
- Berpengalaman dibidangnya min. 1 tahun.
- Mampu mengoperasikan OS Linux (Ubuntu, Debian).
- Install dan konfigurasi mikrotik.
- Mampu merakit komputer, instalasi jaringan.
- Mampu menangani troubleshooting computer.
- Bisa bekerja secara tim dan jujur.
Bagi
anda yang tertarik dan memenuhi kualifikasi dengan Lowongan Kerja Untuk SMK-S1 Dinas Komunikasi dan Informatika diatas,
silahkan segera kirimkan aplikasi lamaran dan CV serta kelengkapan
berkas terbaru lainnya lengkap melalui alamat berikut:
Sekretariat Dinas
Komunikasi dan Informatika Kota Surabaya
Jl. Jimerto No 25 – 27 Lt V Surabaya
Jl. Jimerto No 25 – 27 Lt V Surabaya
Catatan :
* Surat lamaran
dikirimkan setiap hari kerja Pk 09.00 s/d 15.30 WIB.
* Hanya kandidat terbaik
yang akan mengikuti tahapan tes berikutnya.
Lowongan
kerja ini akan berakhir pada 19 Maret 2015 Pukul
12.00 WIB.Jadi persiapkan diri
anda untuk menjadi yang terpilih dan semoga berhasil...