Lowongan Kerja BUMN ASABRI Untuk Seluruh Indonesia | Informasi Lowongan Kerja Terbaru

Lowongan Kerja BUMN ASABRI Untuk Seluruh Indonesia

,
ADS
ASABRI (Persero) merupakan BUMN yang bentuknya Perseroan Terbatas. ASBRI sahamnya dikuasai oleh negara melalui Menteri Negara BUMN sebagai pemegang saham yang mengacu kepada Peraturan Pemerintah o. 64 Tahun 2001 mengenai Pengalihan kedudukan, tugas, dan wewenang Menteri Keuangan pada Persero (Perusahaan Perseroan), Perum (Perusahaan Umum), dan Perjan (Perusahaan Jawatan) kepada Menteri Negara Badan UsahaMilik Negara. ASABRI merupakan perusahaan asuransi jiwa yang mempunyai ciri sosial yang dilakukan dengan wajibnya berlandaskan kepada undang-undang serta memberikan perlindungan dasar untuk kepentingan TNI/ Polri, demikian juga mengacu kepada Undang-Undang Nomor 2 Tahun 1992 tentang Usaha Perasuransian, menurut jenis usaha ASABRI adalah asuransi jiwa. ASABRI mempunyai filosofi, gotong royong. Maka dengan gotong royong ASABRI menerapkan operasionalnya. Dengan begitu, ASABRI menerapkan: di mana yang berpenghasilan tinggi membantu yang berpenghasilan rendah, yang berisiko rendah membantu yang berisiko tinggi, yang sehat membantu yang sakit, dan yang muda membantu yang lemah.  Saat ini ASABRI membuka Lowongan Kerja Terbaru 2015Adapun detail lowongan kerja di ASABRI yang bisa dilamar oleh mereka yang tertarik ingin bergabung  dengan persyaratan dan posisi sebagai berikut:

  1. Kepala Divisi Sistem Informasi
  2. Kepala Divisi PKBL
  3. Kepala Kantor
  4. Administrator 
Kepala Divisi Sistem Informasi
Persyaratan:
  • Pendidikan minimal S1 terakreditasi (diutamakan Jurusan Teknik Informatika atau Sistem Informasi), atau Lulus SESKO/SESPIM bagi pelamar purnawirawan.
  • Diutamakan berpengalaman sebagai General Manager minimal 5 (lima) tahun dibidang SI / TI.
  • Mampu menerjemahkan Business Process ke alur program.
  • Mampu membangun suatu sistem yang besar (Terintegrasi dari seluruh Divisi).
  • Menguasai pengelolaan TI khususnya berkaitan dengan Programming, Networking, Technical Support, Analisa System dan Oracle Database.
  • Diutamakan mempunyai sertifikasi dan mampu mengimplementasikan bidang sebagai berikut :
  1. Information Technology Infrastructure Library (ITIL).
  2. IT Service Management or IT Service Support Management (ITSM or ITSSM)
  3. Data Center Infrastructure Management (DCIM).
  4. ISO dan Audit IT.
  5. PMP (Project Management Professional).
  • Mampu mengelola perangkat IT (Server SUN / IBM / HP, Cisco Devices dan Mikrotik.
  • Memiliki jiwa kepemimpinan, memilik integritas tinggi, pengendalian diri yang baik, dan wawasan yang luas

Kepala Divisi PKBL
Persyaratan:
  • Pendidikan minimal S1 terakreditasi (diutamakan), atau Lulus SESKO bagi pelamar purnawirawan.
  • Diutamakan berpengalaman sebagai General Manager minimal 5 (lima) tahun dibidang CSR/PKBL
  • Memahami perundang-undangan yang terkait
  • Mampu membina hubungan baik dengan mitra kerja terkait.
  • Memiliki kemampuan analisa
  • Memiliki jiwa kepemimpinan, memiliki integritas tinggi, pengendalian diri yang baik, dan wawasan yang luas
Kepala Kantor Cabang Jakarta
Persyaratan:
  • Pendidikan minimal S1 terakreditasi, atau Lulus SESKO/SESPIM dan berpangkat minimal Letkol bagi pelamar purnawirawan.
  • Diutamakan berpengalaman sebagai General Manager minimal 5 (lima) tahun.
  • Mampu membina hubungan baik dengan mitra kerja terkait.
  • Memahami peraturan perundang-undangan terkait perusahaan perasuransian, laporan keuangan, dan ketenagakerjaan.
  • Mempu memahami proses bisnis perusahaan
  • Memiliki jiwa kepemimpinan, memiliki integritas tinggi, pengendalian diri yang baik, dan wawasan yang luas
Administrator Wilayah
Persyaratan:
  • Pendidikan minimal D3 terakreditasi (diutamakan Jurusan Asuransi, Ekonomi/Akuntansi, Teknologi Informasi dan Hukum).
  • Diutamakan belum menikah
  • Siap ditempatkan di seluruh unit kerja ASABRI di seluruh wilayah Indonesia
  • Memilik kejujuran, disiplin, dedikasi dan loyalitas.
Persyaratan Administrasi (untuk seluruh jabatan) :
  • Warga Negara Indonesia
  • Sehat Jasmani dan Rohani
  • Berusia Maksimal 50 tahun pada tanggal 31 Desember 2014 untuk Jabatan Manajerial bagi Pelamar dari masyarakat umum
  • Berusia Maksimal 59 tahun pada tanggal 31 Desember 2014 untuk Jabatan Manajerial bagi Pelamar dari Purnawirawan/Wredatama
  • Berusia Maksimal 30 tahun pada tanggal 31 Desember 2014 untuk Jabatan Administrator
  • Lulus SESKO/SESPIM bagi Pelamar dari Purnawirawan/Wredatama
  • Tidak Berstatus sebagai PNS, Anggota TNI/POLRI atau BUMN/BUMD (sanggup pensiun dini)
  • Tidak pernah diberhentikan “tidak dengan hormat” sebagai pegawai 
  • Tidak berkedudukan sebagai anggota dan/atau pengurus partai politik
  • Tidak pernah dihukum berat berdasarkan putusan pengadilan yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian
  • Mampu mengoperasionalkan Komputer (Minimal Microsoft Office)
  • Memenuhi persyaratan kualifikasi pendidikan/sertifikasi dan kompetensi yang sesuai dengan lowongan formasi jabatan (lihat data kualifikasi)


Bagi anda  yang tertarik dan memenuhi kualifikasi  dengan Lowongan Kerja BUMN ASABRI Untuk Seluruh Indonesia diatas, silahkan segera kirimkan aplikasi lamaran dan CV serta kelengkapan berkas terbaru lainnya lengkap melalui alamat berikut: 


Note :
* Hanya kandidat dengan kualifikasi terbaik yang akan dipanggil untuk mengikuti tahapan tes berikutnya

Jadi persiapkan diri anda untuk menjadi yang terpilih dan semoga berhasil...
LOKER Terbaru